Kendari, PancanaNews.com– Dua pelajar asal Sulawesi Tenggara resmi diberangkatkan untuk menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional Tahun 2025. Keduanya akan bertugas pada upacara peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Istana Negara, Jakarta, 17 Agustus mendatang.
Pelepasan dilakukan langsung oleh Gubernur Sultra, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, di Bandara Haluoleo, Jumat (11/7/2025). Kedua pelajar tersebut yakni Muhammad Faiq Alimuddin dari MAN 1 Kendari dan Waode Alika Zea Chanidya dari SMAN 1 Lawa, Kabupaten Muna Barat.
Gubernur Sultra menyampaikan pesan khusus kepada dua duta muda tersebut agar menjaga sikap dan etika selama menjalankan tugas sebagai wakil daerah.
“Saya sampaikan langsung ke mereka, karena mereka adalah duta, maka harus bisa bertutur kata dengan baik, bersikap sopan, karena mereka adalah cerminan masyarakat Sulawesi Tenggara. Mereka adalah kebanggaan keluarga, kebanggaan daerah, maka itu harus dijaga,” tegas Gubernur.
Gubernur berharap keduanya mampu menjalankan tugas dengan baik serta menjadi inspirasi bagi pelajar lain di Sultra. Ia juga menegaskan komitmen pemerintah provinsi dalam mendukung generasi muda yang berprestasi.
Pelepasan ini turut dihadiri pejabat penting Pemprov Sultra seperti Kepala Biro Adpim, Kepala Kesbangpol, Bappeda, Bapenda, Danlanud Haluoleo, dan unsur lainnya.
Di momen yang sama, Gubernur juga menyinggung kunjungan Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi baru-baru ini yang membawa agenda strategis pembangunan Sekolah Rakyat dan Sekolah Unggulan di Sultra.
Menurutnya, Sekolah Rakyat merupakan program prioritas nasional untuk memutus rantai kemiskinan antar generasi, sementara Sekolah Unggulan dirancang untuk mencetak pelajar berdaya saing tinggi melalui sistem rekrutmen ketat dari pusat.
“Kalau ada SMA unggulan, tentu harus ada SD dan SMP unggulan agar mereka siap bersaing,” kata Gubernur.
Melalui momentum ini, Pemprov Sultra menunjukkan komitmen kuat untuk terus mencetak generasi muda yang tangguh, berprestasi, dan siap membawa nama daerah di tingkat nasional hingga internasional. (Adm)